Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Boyolali 2020 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Boyolali

KABAR GEMBIRA!!! Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Boyolali sekarang bisa melalui WhatsApp, silahkan hubungi 0851-7160-3309. Pelayanan Statistik Terpadu dilayani setiap hari kerja mulai pukul 08.00 - 15.30 WIB

Silahkan berikan saran dan pengaduan Anda kepada kami melalui link http://s.bps.go.id/pengaduanboyolali

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Boyolali 2020

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Boyolali 2020Unduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 30 Desember 2020
Ukuran File : 0.68 MB

Abstraksi

·                Pembangunan manusia di Kabupaten Boyolali pada tahun 2020 mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Hal ini bisa dilihat dari capaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Boyolali pada tahun 2020 mencapai 74,25 meningkat 0,45 poin dibandingkan dengan tahun 2019.

 

·                Sejak tahun 2014, status pembangunan manusia di Kabupaten Boyolali mulai masuk kategori “tinggi” (IPM diatas 70), sedangkan antara tahun 2011-2013 masih terkategori “sedang” (60 ≤ IPM ≤ 70).

 

·                Jika dibandingkan antara tahun 2020 dengan tahun 2019, komponen IPM di Kabupaten Boyolali mengalami peningkatan. Bayi yang baru lahir di Kabupaten Boyolali memiliki peluang hidup hingga 75,95 tahun, meningkat 0,12 tahun dibandingkan dengan bayi yang baru lahir pada tahun 2019. Anak-anak usia 7 tahun memiliki peluang bersekolah selama 12,56 tahun, atau meningkat 0,13 tahun. Penduduk usia 25 tahun keatas secara rata-rata telah menempuh pendidikan selama 7,84 tahun (SMP kelas 1) dan meningkat dibanding dengan tahun sebelumnya sebesar 0,28 tahun. Sementara untuk pengeluaran per kapita masyarakat yang disesuaikan dengan PPP (Purchasing Power Parity) turun sebesar Rp 169 ribu jika dibandingkan dengan tahun 2019 sebesar Rp 13.079 ribu menjadi Rp 12.910 ribu.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Boyolali (Statistics of Boyolali Regency)Jl. Raya Boyolali-Solo Km. 2 Mojosongo Boyolali Jawa Tengah 57322

Telp (62-276) 323772

Faks (62-276) 321061

Mailbox : bps3309@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik