Rapat Koordinasi Percepatan Penyusunan Boyolali Dalam Angka 2020 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Boyolali

KABAR GEMBIRA!!! Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Boyolali sekarang bisa melalui WhatsApp, silahkan hubungi 0851-7160-3309. Pelayanan Statistik Terpadu dilayani setiap hari kerja mulai pukul 08.00 - 15.30 WIB

Silahkan berikan saran dan pengaduan Anda kepada kami melalui link http://s.bps.go.id/pengaduanboyolali

Rapat Koordinasi Percepatan Penyusunan Boyolali Dalam Angka 2020

Rapat Koordinasi Percepatan Penyusunan Boyolali Dalam Angka 2020

28 Januari 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Bertempat di ruang rapat BPS Kabupaten Boyolali, pertemuan adhoc ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari adanya percepatan rilis publikasi Kabupaten Boyolali Dalam Angka 2020. Publikasi yang sedianya rilis di Bulan Agustus sebagaiman tahun-tahun sebelumnya, tahun ini direncanakan akan siap rilis pada Bulan Februari 2020. Berbagai strategi diperlukan untuk mewujudkan agenda tersebut.
Acara dibuka langsung oleh kepala BPS Kabupaten Boyolali. Dalam sambutannya, Sugita menyampaikan pentingnya satu data dan peran serta OPD dalam menghasilkan statistic sectoral. Kepala Dinas Kominfo juga berkesempatan memberikan sambutan. Beliau menyampaikan bahwa saat ini memang belum semua OPD sadar akan hadirnya revolusi Industri 4.0 yang menuntut adanya keterbukaan informasi kepada publik. Hal ini menjadi PR bagi Diskominfo untuk memberikan pengarahan.
Selain membahas target, jadwal, dan matriks kegiatan, dalam acara tersebut juga diagendakan kegiatan Focus Group Discussion yang rencananya akan digelar pertengahan Februari nanti.
Dengan adanya koordinasi ini diharapkan berbagai strategi yang telah disusun dapat berjalan lancer dan menghasilkan publikasi yang berkualitas.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Boyolali (Statistics of Boyolali Regency)Jl. Raya Boyolali-Solo Km. 2 Mojosongo Boyolali Jawa Tengah 57322

Telp (62-276) 323772

Faks (62-276) 321061

Mailbox : bps3309@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik